Ahmad Dhani Siap Jadi Calon Gubernur DKI 2017

Rabu, 10 Februari 2016 | 10:44 WIB
Ahmad Dhani Siap Jadi Calon Gubernur DKI 2017
Ahmad Dhani saat menggelar jumpa pers di kediamannya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (5/1/2015). [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi Ahmad Dhani dikabarkan bakal ikut bursa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta tahun 2017 untuk melawan incumbent Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Hal ini dikatakan Ketua Pimpinan Wilayah GP Ansor DKI‎ Jakarta Abdul Aziz setelah melakukan pertemuan dengan Ahmad Dani di kediamannya.

"Ansor DKI meminta beliau untuk menjadi dewan penasihat Ansor DKI. Dan yang menarik Ahmad Dhani siap meramaikan bursa cagub DKI Jakarta," ujar Aziz ketika kepada wartawan, Rabu (10/2/2016).

Aziz yang juga merupakan anggota DPRD DKI Jakarta dari fraksi PKB ini mengatakan partai yang diketuai Muhaimin Iskandar akan mendorong dan mendukung Dhani di Pilkada 2017.

"PKB DKI akan coba dorong Ahmad Dhani di pilgub DKI. Dhani itu kader NU karena sekarang pun dia pengurus lembaga seni di PBNU dan Ansor DKI butuh beliau untuk konsolidasi basis," jelasnya.

Ahmad Dhani memang punya hubungan dekat dengan PKB. Dia kagum dengan sosok mendiang Gus Dur yang menjadi pendiri PKB.

Meskipun PKB mengklaim pentolan Dewa 19 siap menjadi calon gubernur DKI, namun sampai saat ini belum ada konfirmasi langsung dari mantan suami Maia Estianty itu.

BERITA MENARIK LAINNYA: 

Bantah Pisah Ranjang, Istri Tidur di Dada Indra Bekti

Kemungkinan Ada Tersangka Lain Kasus Pembunuhan Mirna

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI