Pakai Bendera Taiwan, Madonna Dihujat Publik Cina

Madinah Suara.Com
Jum'at, 05 Februari 2016 | 19:57 WIB
Pakai Bendera Taiwan, Madonna Dihujat Publik Cina
Madonna saat konser di Taiwan. [Asiaone]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi Madonna menyatakan dukungannya atas kemerdekaan Taiwan dari Cina. Dukungan dilakukan dengan mengenakan bendera Taiwan saat tampil di Taipei, Kamis (4/2/2016) waktu setempat. Konser ini merupakan bagian dari rangkaian tur dunia Rebel Heart di Asia.  

Foto Madonna memakai bendera Taiwan dipampang di halan depan surat kabar Apple Daily dan Liberty Times. Di situ, Madonna memakain bendera Taiwan di bahunya dengan empat orang penari latar di bagian belakang.

Foto ini langsung memicu pro kontra di media sosial. Banyak yang mendukung, tapi tak sedikit yang kecewa. Kebanyakan yang mendukung merupakan netizen asal Taiwan.

"Madonna mendukung Taiwan dengan aksi panggungnya. Taiwan mencintai Madonna," kata seorang netizen asal Taiwan.

Netizen asal Cina menulis, "Memangnya Taiwan negara? saya tertawa sampai mati mendengarnya. Kalian hanya bagian (dari Cina)."

"Madonna pakai bendera itu (Taiwan). Kamu pikir akan dilirik PBB? lucunya," kata netizen asal Cina lainnya. (Asiaone)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI