Menang Pilkada Palu, Pasha "Ungu" Gelar Syukuran

MadinahIsmail Suara.Com
Selasa, 22 Desember 2015 | 19:11 WIB
Menang Pilkada Palu, Pasha "Ungu" Gelar Syukuran
Penyanyi Pasha "Ungu" saat menggelar syukuran di bilangan Jakarta Pusat, Selasa (22/12/2015). [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasha "Ungu" menggelar syukuran atas kemenangannya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Palu, Sulawesi Tengah bersama personel bandUngu lainnya; Makki, Enda, Onci, dan Rowman. .    

"Hari ini KPUD (Palu) mengumkan dengan sah kemenangan Pasha. Jadi hari ini Ungu kumpul setelah udah lama nggak bersua," kata Pasha usai pemotongan tumpeng, di kantor label Trinity di Jalan Hayam Wuruk, Kawasan Gajah Mada, Jakarta Pusat, Selasa (22/12/2015).

Maki dan kawan-kawan mengaku ikut bahagia mendengar keputusan KPUD Palu yang memenangkan Pasha.  

 "Hari ini resmi Pasha ditetapkan sebagai wakil Wali Kota Palu oleh KPUD (Palu). Semoga bisa berguna bagi rakyat," lanjutnya.

Pasha mantap mengatakan dirinya siap mengemban tugas sebagai orang nomor dua di Kota Palu.

"Saya sudah tidak sabar untuk menjabat," lanjutnya.

Pasha sedianya resmi menjadi wakil Wali Kota Palu setelah dilantik oleh Menteri Dalam Negeri. Namun, belum diketahui pasti kapan pelantikan bakal dilakukan.

"Coba tanya sama Tjahjo Kumolo," tandas Pasha.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI