Lagu "Million Years Ago" Milik Adele Dituding Hasil Jiplakan

Ruben Setiawan Suara.Com
Selasa, 08 Desember 2015 | 09:59 WIB
Lagu "Million Years Ago" Milik Adele Dituding Hasil Jiplakan
Adele saat menyanyikan Skyfall di Academy Award ke-85. (Reuters)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi Inggris Adele benar-benar mengejutkan publik saat album 25 miliknya dirilis beberapa waktu lalu. Ya, 25 terjual hingga 2,3 juta kopi hanya dalam kurun waktu tiga hari sejak diirilis. Dalam 10 hari, 25 memecahkan rekor penjualan album tercepat di Inggris, yakni Be Here Now, dari Oasis, pada tahun 1997.

Sayang, baru-baru ini ada kabar miring tentang salah satu lagu di album Adele. Lagu Adele yang berjudul Million Years Ago dituding hasil plagiarisme. Adalah fans penyanyi berdarah Kurdi-Turki, Ahmet Kaya, yang mengklaim bahwa lagu Million Years Ago meniru lagu Ahmet berjudul Acilara Tutunmak yang dirilis pada tahun 1985.

Situs media sosial di Turki pun riuh dengan klaim tersebut. Para pengguna medsos menuding Adele meniru lagu tersebut dari Ahmet yang sudah tutup usia pada bulan November tahun 2000 silam.

"Adele telah mencuri dari kami," kata netizen bernama Esra Nur Aydogan di Twitter.

Ahmet merupakan penyanyi berdarah Kurdi yang terkenal. Ahmet berasal dari Malatya, Turki, yang meninggal di pengasingannya di Paris. Ahmet tak diterima di Turki kendati merilis lagu dalam bahasa Turki maupun Kurdi.

Kritikus musik Turki, Naim Dilmener, mengatakan, memang ada beberapa kesamaan antara Million Years Ago milik Adele dan Acilara Tutunmak ciptaan Ahmet. Namun, kesamaan itu tak begitu banyak.

"Saya rasa Adele tidak mendengarkan lagu Ahmet dan menyalinnya dengan sengaja," kata Naim.

Menurutnya, nada dari lagu Ahmet adalah nada yang mudah tercipta, jadi ada kemungkinan itu terjadi hanya karena kebetulan.

Istri Ahmet, Gulten Kaya, juga tak melihat itu sebagai karya jiplakan. Menurutnya, seorang bintang seperti Adele tidak mungkin melakukan plagiarisme. Kendati demikian, Gulten mengaku akan bersikap tegas, apabila kenyataannya adalah sebaliknya.

"Namun, jika memang ia sengaja melakukan itu, maka itu adalah pencurian," kata Gulten.

Juru bicara Adele belum mersepon soal tudingan plagiarisme ini. (Independent)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI