Produser Film Hollywood Buka Rumahnya bagi Pengungsi Suriah

Ardi Mandiri Suara.Com
Minggu, 22 November 2015 | 06:05 WIB
Produser Film Hollywood Buka Rumahnya bagi Pengungsi Suriah
Michael Moore. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Produser film Amerika Serikat Michael Moore membuka rumahnya di Michigan bagi pengungsi Suriah, dalam suatu kritik kepada gubernur negara bagian yang mengatakan ia akan menolak pengungsi setelah serangan-serangan Paris.

Dalam sepucuk surat yang dicantumkan di halaman Facebook-nya pada Jumat, Moore, yang dikenal karena aktivitas politik kiri, mengecam Gubernur Rick Snyder atas keputusannya mengenai pengungsi itu, dengan mengatakan tingkah demikian merupakan "anti orang Amerika." "Aksi Anda disayangkan, sebagaimana Anda ketahui, ini tidak konstitusional (hanya Presiden-lah yang mEmiliki hak sah untuk memutuskan hal-hal seperti ini)," kata Moore dalam suratnya.

"Saya kecewa pada Anda, Gubernur Snyder, karena tindakan-tindakan Anda yang tak sesuai ajaran Kristen dan tak punya hati, dan bersama dengan sedikitnya 25 gubernur lain (semua tapi satu seorang gubernur dari Republik) yang telah memutuskan untuk menentang pengungsi sah asal Suriah masuk ke negara-negara bagian mereka," tambah Moore.

Ia mengatakan dirinya merencanakan untuk "menolak" larangan Snyder dan akan mengontak Departemen Luar Negeri AS untuk menawarkan rumahnya di Traverse City, bagian utara Michigan, bagi para pengungsi Suriah.

Moore juga mengajak warga Amerika untuk mengikuti contohnya.

Pembuat film itu, yang dikenal karena menyutradarai film dokumenter "Bowling for Columbine" dan Fahrenheit 9/11," adalah warga asLI Michigan.

Film terbarunya, "Where to Invade Next," akan diputar pada Desember. Di dalam film itu, ia memerankan seorang pria yang "menyerbu" negara-negara lain untuk mencuri gagasan-gagasan terbaik mereka. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI