Tahu Farhat Tidak Normal, Regina Hadapi Secara Hukum

Rabu, 18 November 2015 | 10:12 WIB
Tahu Farhat Tidak Normal, Regina Hadapi Secara Hukum
Regina Andriane Saputri [suara.com/Yazir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Regina Andriane Saputri mengungkapkan jika mantan suami sirinya, Farhat Abbas, telah mengetahui statusnya sebagai istri Ilal Ferhad ketika dia menikah dengan mantan suami Nia Daniaty itu.

Menurut Regina, Farhat berbohong bila tidak tahu dirinya berstatus sah istri Ilal. Regina bisa membuktikan itu karena posisi Farhat saat itu sebagai kuasa hukumnya ketika cerai dengan Ilal.

"Jadi secara tidak langsung dia sudah tahu siapa Regina ini. Masa dia kuasa hukum saya tidak tahu status saya dia kan yang datang makanya kalau dia tidak tahu bohong banget," tegas Regina saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/11/2015).

Bukan hanya itu, Regina menilai Farhat adalah orang yang tidak normal. "Sebenarnya nggak perlu ada kayak gini kalau dia orang normal. Tetapi karena saya lihat dia nggak normal, jadi saya hadapi dia secara hukum," lanjutnya.

"Dia juga orangnya suka mengada-ngada, suka bikin konflik. Nggak bisa lihat saya hidup dengan tenang," lanjut dia.

Farhat telah menggugat Regina secara perdata karena merasa tertipu dengan Regina yang masih berstatus istri sah Ilah ketika menikah siri dengannya. Tidak tanggung-tanggung, Farhat menuntut Regina sebesar Rp19,73 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI