Misye Arsita Tutupi Penyakitnya

Kamis, 05 November 2015 | 18:03 WIB
Misye Arsita Tutupi Penyakitnya
Artis Misye Arsita. [Youtube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agus Leo, suami almarhumah Misye Arsita mengatakan selama sakit, istrinya pernah menerima penggalanan dana dari rekan sesama artis. Kegiatan itu dibantu oleh penyanyi dangdut Rita Sugiarto.

"Tapi Mbak Misye nggak mau diekspos kalau sampai banyak orang tahu pada doa sama galang dana," kata Agus dihubungi, Kamis (5/11/2015).

Setelah Misye meninggal, lanjut Agus, belum ada rencana penggalangan dana dari kalangan selebritis untuk meringankan biaya peawatan selama di RS.

"Belum ya sementara, tadinya ya Mba Rita Sugiarto," tandas Agus.

Kondisi kesehatan Misye turun drastis sejak 5 bulan terakhir. Dia dirawat di salah satu rumah sakit di Kediri, Jawa Timur karena TBC dan pembengkakan kelenjar di bagian ketiaknya. Misye akhirnya meningga dunia pukul 03.00 WIB dini hari tadi.

REKOMENDASI

TERKINI