Williams-Kate Minta Bos Facebook dan Twitter Atasi Cyberbullying

Senin, 02 November 2015 | 06:21 WIB
Williams-Kate Minta Bos Facebook dan Twitter Atasi Cyberbullying
Pangeran Williams dan Kate Middleton di depan Lindo Wings of St Mary Hospital, bersama bayi perempuannya, Sabtu (2/5/2015) (Reuters/Suzane Plunkett)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pangeran Inggris Williams dan istrinya, Kate Middleton berencana ingin menemui bos Facebook Mark Zuckerberg dan bos Twitter Jack Dorsey. Pertemuan itu untuk membicarakan soal cyberbullying.

Williams dan Kate prihatin dengan kasus bullying lewat sosial media. Mereka meminta Zuckerberg dan Dorsey mengatasi masalah itu.

Williams dan Kate berharap pertemuannya dengan kedua pembesar itu bisa berdialog secara konstruktif. Sebab Facebook dan Twitter diharapkan bisa memberikan solusi untuk melindungi anak-anak secara online.

Baru-baru ini William dan Kate baru mengunjungi sebuah acara soal anti-bullying dan amal kesehatan mental. Mereka bertemu dengan anak-anak muda penderita gangguan mental.

William dan Kate prihatin banyak anak-anak yang depresi karena dibullying di media sosial. Keprihatinan itu timbul karena media berdua juga masih mempunyai anak-anak yang masih kecil, Pangeran George dan Putri Charlotte.

Data, The Mental Health Foundation menyebutkan tingkat gangguan mental di kalangan anak muda meningkat sampai 70 persen dalam 25 tahun terakhir. Gangguan itu dikarenakan pengaruh buruk media sosial. (Mirror)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI