Suara.com - Penyanyi rap Missy Elliot dihadapkan gugatan wanprestasi gara-gara gagal menggelar 2 konser di Brasil.
Menurut berkas gugatan di pengadilan yang bocor ke media, Missy dituding mangkir dari konser di televisi nasional Brasil, Rede Globo. Dia juga seharusnya tampil di Rio De Janeiro dan Porto Alegre pada November 2012 lalu.
Jean faustin, pihak yang mendatangkan Missy ke Brasil mengatakan tak satupun tiket terjual karena tak ada promo dari Missy. Alhasil, konser tersebut akhirnya dibatalkan.
Jean mengaku sudah menyerahkan deposit sebesar 75,000 dolar AS yang diminta. Karena batal datang, Jean mendesak uangnya kembali, berikut bunganya.
Belum ada keterangan resmi dari Missy atas gugatan ini. Saat ini, Missy dikabarkan sedang konser di luar AS. (TMZ)