Penyanyi dangdut Cita Citata mengaku senang tahun ini bisa berkurban seekor sapi untuk perayaan Idul Adha tahun ini.
"Ini kewajiban sudah nggak usah jadi pembahasan lagi. Kalau Cita sendiri pasti bersyukur udah bisa Kurban tahun ini," kata Cita usai mengadakan syukuran di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (2/9/2015).
Diakuinya ini merupakan pengalaman pertamanya dalam berkurban.
"Tahun-tahun kemarin kan belum sempat karena sibuk, nah sekarang baru bisa," jelas Cita.
Rencananya pemotongan akan dilaksanakan di tempat kelahiran Cita di Bandung bersama keluarga besarnya.
"Nanti aku potongnya di Bandung bareng keluarga besar," lanjutnya.
Cita pun sengaja memilih Kurban Sapi agar bisa menanggung 7 orang di keluarganya,"Yang pasti untuk satu keluarga. Mudah-mudhaan tahun depan bisa Kurban sepuluh sapi," tandasnya.