Suara.com - Sisi gelap mendiang John Lennon diungkap. Pentolan band legendaris The Beatles ini terekam kamera mengejek orang berkebutuhan khusus atau disabiltas di shownya. Aksi ini belakangan memicu kontroversi.
Aksi ini diperlihatkan John di sebuah acara televisi bertajuk It Was Alright. Dalam rekaman yang dibuat sekitar 1960 an ini, John tampak pasang wajah 'bodoh' dengan mendorong lidahnya ke pipi.Ejekan lainnya yakni bertepuk tangan sembari menghentakkan salah satu kakinya ke samping.
Rekaman tersebut menuai kecaman keras di media sosial. Kebanyakan kecewa melihat lelucon John.
"John Lennon membuat kaum disabilitas jadi bahan lelucon. Sangat berbahaya. Dia bahkan menyebut dirinya lebih besar dari Yesus," tulis @StuartKenny33.
"John Lennon membuat lelucon yang sangat kejam kepada kaum disabilitas," tulis @freudian_lip.
BACA JUGA:
Menantunya Ditangkap Menjual Sabu, Laila Sari Menangis
Dipalak Geng Motor di Bandung, Sherina Mengadu ke Ridwan Kamil
Kakak Jadi Tersangka, Cintami Atmanegara Tak Terima
Istri Idap Kanker Stadium 4, Tio Pakusodewo Bolak-balik Singapura