Suara.com - Ayudia Bing Slamet resmi menikah dengan kekasihnya Muhammad Pradana Budiarto alias Ditto pada Minggu (13/9/2015). Pernikahan itu sekaligus menjadi kado bagi Ayu, karena pada hari itu juga dia berulang tahun yang ke-25.
"Hari ini dia ulang tahun, jadi pas nikah pas ulang tahun," kata Ditto ditemui di De La Rossa, Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (13/9/2015).
Ditto merasa senang, karena tak perlu repot menyiapkan kado spesial untuk Ayu. Karena pernikahan mereka sudah menjadi hadiah terindah untuk keponakan Adi Bing Slamet itu.
"Karena Ayu nggak suka di-surprise-in, kadonya aku ajak nikah aja sekalian aja, jadi lebih ada maknanya," ujar Ditto seraya tersenyum.
Ditto merupakan sahabat Ayu sejak SMP. Belakangan Ditto baru menyatakan cintanya kepada Ayu. Empat bulan kemudian Ditto menunjukkan keseriusannya dengan melamar bintang film "Anak Kos Dodol" itu.
Pernikahan, Kado Spesial Ultah ke-25 Ayudia Bing Slamet
Senin, 14 September 2015 | 06:50 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Arbani Yasiz dan Raissa Ramadhani Menikah Tahun Ini, Persiapan Sudah 70 Persen
11 Maret 2025 | 09:15 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 15:30 WIB
Entertainment | 15:19 WIB
Entertainment | 15:10 WIB
Entertainment | 14:50 WIB
Entertainment | 14:30 WIB
Entertainment | 14:19 WIB
Entertainment | 13:25 WIB
Entertainment | 13:08 WIB