Suara.com - Presenter Raffi Ahmad ikut berduka atas musibah jatuhnya crane di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi, pada Jumat (11/9/2015) sekitar pukul 17.45 waktu setempat.
"Mereka lagi beribadah di sana. Jadi kita doakan yang terbaik," kata Raffi di acara Dahsyat, Studio RCTI, Jakarta Barat, Sabtu (12/9/2015).
Raffi mengatakan musibah memang bisa terjadi di mana saja. Bila Tuhan berkehendak, apapun bisa terjadi.
"Tapi saya belum tahu ada korban meninggal dari orang Indonesia atau nggak," ucapnya.
Crane roboh akibat badai hujan disertai angin kencang dan petir di area tawaf atau sisi timur Masjidil Haram. Crane yang roboh itu menimpa para calon haji hingga sedikitnya 107 orang tewas, termasuk dua orang jamaah asal Indonesia. Kecelakaan juga mengakibatkan sedikitnya 283 orang terluka.