Konser Cinta Musik Indonesia Diramaikan Endah N Resha sampai SO7

Selasa, 08 September 2015 | 20:41 WIB
Konser Cinta Musik Indonesia Diramaikan Endah N Resha sampai SO7
Jumpa pers Konser Cinta Musik Indonesia, Selasa (8/9/2015). [Suara.com/Yazir Farouk]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah konser bertajuk Konser Cinta Musik Indonesia (KCMI) akan dihelat di Istora Senayan, Jakarta Selatan pada 31 Oktober 2015 mendatang. Melalui bendera promotor Arbpro dan Robagu Kreasi, konser ini diramaikan oleh sebelas penampil dalam negeri, yakni  Float, White Shoes & The Couples Company, Teza Sumendra, The S.I.G.I.T., Sore, Endah N Resha, Payung Teduh,  Naif, Maliq & D'Essentials, Afgan dan Sheila On 7 (SO7).

Menurut Arthur Bangun dari Arbpro, KCMI digagas sebagai bentuk kegelisahan karena Indonesia rajin mendatangkan artis mancanegara lima tahun belakangan. Dia tak habis pikir generasi muda Tanah Air terkesan mati-matian menonton konser artis luar negeri meskipun harga tiketnya relatif mahal.

"Tapi kalau konser artis-artis Indonesia anak-anak itu nggak pernah ngemis-ngemis. Saya rasa ada masalah sama anak muda saat ini," katanya saat menggelar jumpa pers di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (8/9/2015).

Dengan diadakan konser ini, Arthur berharap artis dan musisi Indonesia menjadi tuan rumah di negerinya sendiri. Dia juga ingin para penikmat musik Indonesia bisa lebih menghargai musisi lokal.

"Kami ingin membuat sesuatu untuk musisi Indonesia. Konser ini nggak muluk-muluk tapi musiknya beragam. Kami akan menampilkan mereka di tiga panggung seharian penuh,"ujarnya.

Promotor membanderol harga tiket untuk delapan penampilan musisi kecuali 'Special Show' (Maliq & D'Essentials, Afgan dan Sheila On 7) seharga Rp 150 ribu.  Bila ingin menonton tiga musisi 'Special Show', penonton  wajib menambah Rp 250 per penampil. Untuk tiket terusan, promotor membanderol Rp 800 ribu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI