Ultah ke-31, Ayu Dewi Ingin Punya Anak Laki-laki

Senin, 07 September 2015 | 21:21 WIB
Ultah ke-31, Ayu Dewi Ingin Punya Anak Laki-laki
Ayu Dewi bersama sang suami dan putri tercinta mereka, Senin (7/9/2015). [Suara.com/Nanda Hadiyanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pembawa acara Ayu Dewi merayakan ulang tahunnya yang ke-31. Di usia barunya itu, Ayu, sapaan akrabnya berharap bisa segera menambah momongan.

"Mau punya anak laki-laki. Biar lengkap. Kebersamaan makin barokah. Karier juga melekat. Jodoh kan pertemuan orang yagn saling membuat lebih baik," kata Ayu ditemui di kediamannya Villa Pejaten Mas, Jakarta Selatan, Senin (7/9/2015).

Dengan lengkapnya keluarga, kata Ayu dapat mempererat rumah tangganya. Seperti pesan dari mama mertuanya.

"Biar samawa (sakinah, mawadah, warahnah) dan amanah. Ibaratnya di saat semua tidak bisa ditoleran pernikahan itu amanah harus dijaga sebaiknya buat kita. Itu pesan mama mertua saya," ungkap Ayu.

Seperti diketahui Ayu telah menikah dengan Regi Datau sejak 2013 lalu. Dari pernikahan itu mereka dikaruniai seorang putri bernama Aqilah Dewi Humairah yang lahir pada 11 Maret 2013 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI