Mulan Jameela Tolak Pindah Rumah ke Kawasan Puncak

Rabu, 02 September 2015 | 07:45 WIB
Mulan Jameela Tolak Pindah Rumah ke Kawasan Puncak
Mulan Jameela saat merilis video klip 'Trauma' di kediaman Ahmad Dhani di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (1/9/2015) [suara.com/Nanda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi Ahmad Dhani berencana memboyong keluarganya tinggal di kawasan puncak, Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Namun, rencana Dhani bakal tak mulus karena istrinya, Mulan Jameela, menolak keinginan itu.

"Ya, waktu itu karena belum (selesai pembangunan rumahnya) ya. Kita juga harus bikin anak-anak nyaman," kata Mulan di acara peluncuran video klip lagu Trauma di kediaman Ahmad Dhani, kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (1/9/2015).

Jika rumah tersebut selesai dibangun, tak menutup kemungkinan mereka menetap jauh dari Ibu Kota. Meskipun harus mempertimbangkan kegiatan yang tetap dilakukan di Jakarta.

"Lihat nanti lah. Kita mikirin anak-anak biar nyaman juga," pungkas Mulan.

Menurut Mulan, sang suami sudah lama berniat pindah ke kawasan Puncak. Pembangunan rumahnya dilakukan sejak Juli lalu dan hingga kini masih terus berjalan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI