Ahmad Dhani Tak Cemburu Mulan Jameela Akting dengan Bule

Rabu, 02 September 2015 | 06:05 WIB
Ahmad Dhani Tak Cemburu Mulan Jameela Akting dengan Bule
Mulan Jameela saat merilis video klip 'Trauma' di kediaman Ahmad Dhani di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (1/9/2015) [suara.com/Nanda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ahmad Dhani tak keberatan istrinya, Mulan Jameela beradu akting dengan bule asal Brazil di video klip berjudul Trauma. Dhani memberikan kebebasan kepada istrinya itu untuk beradu akting dengan siapa saja.

"Saya nggak cemburuan orangnya, kan Mbak Mulan lagi bereksperimen, kemaren bule, besok mungkin negro," kata Dhani di peluncuran video klip Trauma milik Mulan di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (1/9/2015).

Mulan mengaku senang diberi kesempatan berakting dengan bule. Dia pun merasa sulit berakting dengan lelaki dari kultur dan bahasa berbeda.

"Ini kan bukan sinetron, jadi ngalir aja," ujar Mulan mengomentari aktingnya itu.

Trauma diciptaan Ade Govinda yang menceritakan tentang trauma seorang perempuan yang ditinggalkan kekasihnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI