Suara.com - Aktor Lukman Sardi ikut berperan dalam teater berjudul "Datuk Bagindo Presiden". Dalam pentas teater itu, Lukman mengakui kesulitannya menahan tawa karena tingkah lucu lawan mainnya, Cak Lontong dan kawan-kawan.
"Nggak tahu kan, tadi (saya) setengah mati nahan ketawa," kata Lukman, ditemui usai pentas di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Sabtu (29/8/2015) lalu.
Dalam teater itu, Lukman sendiri hanya sesekali muncul di atas panggung. Dia juga harus tampil dengan pembawaan yang serius, meski lawan mainnya terus melontarkan candaan di atas panggung.
"Pokoknya pas udah balik dari panggung tuh, langsung nggak kuat nahan ketawa," sambung Lukman.
"Datuk Bagindo Presiden" sendiri mengisahkan seorang Presiden yang berasal dari Tanah Minang. Dia dikelilingi oleh staf kabinet dan menteri yang memiliki kepentingannya masing-masing.
Meski terdengar serius, namun pementasan teater ini dipenuhi oleh candaan sarkasme yang menyentil keadaan politik dan pemerintahan saat ini. Pentas teater tersebut digelar di Graha Bhakti Budaya, TIM, Jakarta Pusat, pada 28 dan 29 Agustus lalu.
Ini Kesulitan Lukman Sardi saat Main di "Datuk Bagindo Presiden"
Minggu, 30 Agustus 2015 | 08:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Sinopsis Zona Merah, Serial Thriller Indonesia tentang Wabah Mayat Hidup
03 November 2024 | 09:20 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 13:19 WIB
Entertainment | 13:18 WIB
Entertainment | 13:05 WIB
Entertainment | 12:55 WIB
Entertainment | 12:37 WIB
Entertainment | 12:24 WIB
Entertainment | 12:15 WIB
Entertainment | 12:05 WIB
Entertainment | 11:57 WIB