Syahrini Cetar dengan "Jumpsuit" Menerawang

Selasa, 25 Agustus 2015 | 13:20 WIB
Syahrini Cetar dengan "Jumpsuit" Menerawang
Penyanyi Syahrini. [suara.com/Nanda Hadiyanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Syahrini lagi-lagi bereksperimen soal gaya pakaiannya. Kali ini, dia menggunakan jumpsuit berwarna merah menyala dengan ekor sepanjang 5 meter.

"Karena aku harus mondar mandiri dari utara ke selatan jadi aku pilih celana. Ini aku baru pertama kali pake jumpsuit. 7/8 panjang celananya. mudah-mudahan bagus," ujar Syahrini ditemui di acara ultah ke-25 SCTV di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Senin malam (24/8/2015).

Baju tersebut terkesan tembus pandang dan menonjolkan lekuk tubuhnya. Namun, dia merasa nyaman mengenakan rancangan desainer langganannya.

"Keliatannya aja nerawang, tapi ini ada dalamnya kok. Aman lah. Ini pas di badan aku, bikin aku look slim padahal lagi gendut," ungkapnya.

Model ini memang sengaja dirancang sesuai permintaan Syahrini yang menyukai pakaian ketat dengan lekuk pinggang tight.

"Kalau bagian pinggang longgar aku nggak comfort. Tapi kalau tight di bagian pinggang itu bikin aku tampil percaya diri," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI