Cita Citata 'Gandeng' Pacar Baru Sampai ke Belakang Panggung

Selasa, 25 Agustus 2015 | 08:14 WIB
Cita Citata 'Gandeng' Pacar Baru Sampai ke Belakang Panggung
Cita Citata. [suara.com/Nanda Hadiyanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi dangdut Cita Citata terlihat bersama kekasih barunya Richard Pondaag. Richard ikut menemani kekasihnya di belakang panggung sambil menunggu giliran tampil di acara ulangtahun SCTV ke-25.

"Sebenarnya nggak ditemenin. dia diundang juga datang ke sini dan udah lama nggak ketemu, sibuk kerja jadi aku bilang sini aja dulu, jadi sekalian," kata Cita ditemui di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Senin malam (24/8/2015).

Richard yang duduk di sebelah Cita membenarkan hal itu. Dia mengatakan tidak sengaja menemani pelantun Goyang Dumang tersebut.

"Ya kebetulan aja dan ada waktunya. Jadi ke sini juga (menemani Cita)," ungkap Richard.

Ternyata saat itu bukan pertama kalinya Richard menemani Cita. Tak banyak yang menyadari keberadaan kekasih baru Cita tersebut di beberapa kesempatan sebelumnya.

"Sudah beberapa kali nemenin, mungkin kalian aja nggak ngeh. Karena saya pinter menyelinap," ujar Richard lalu tertawa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI