Suara.com - Dua promotor konser 'Konser Musikkeren: Panggung Sandiwara God Bless', Helmi Yahya dan Donny Rochyadi berjanji akan memuaskan para pecinta band yang tenar di era 70an tersebut.
Oleh karena itu, pihak penyelenggara mematok harga tiket yang tergolong tinggi bagi para penggemar band yang pernah menjadi band pembuka konser Deep Purple di tahun 1975 itu
"Ini proyek idealisme. Kalau mahal banget sih nggak, Michael Buble saja 6 juta tetap beli," kata Helmi saat jumpa pers jelang konser God Bless, di Hard Rock Cafe, kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin (3/8/2015).
Namun, seperti peribahasa ada harga ada rupa, mereka berjanji bakal menyajikan konser yang berkualitas. Dari segi tata suara, para penonton dijanjikan akan dimanjakan dengan sound terbaik. Konon, kualitasnya tidak kalah dengan yang digunakan dalam konser band cadas Metallica beberapa waktu lalu.
"Ini enggak ada tempat berdiri, semua duduk. Semua diproduksi premium, efek terbaik, lighting terbaik, dan pakai orkestra, sudah pasti mahal. Ini masih reasonable," jelas Helmi.
"Kami ingin menampilkan nama besar God Bless di konser ini. Efek yang kayak yang dipakai di konser Metallica," lanjut Donny.
Seperti diketahui, ada tiga kelas kategori tiket yang akan dijual, yakni Diamond Rp.2. 500.000, Gold Rp1.750.000, dan Silver Rp900.000.