Suara.com - Sejak menikah dengan aktor sekaligus pemain sinetron Ricky Harun dan dikarunia anak, nama Herfiza Novianti tenggelam.
Bukan karena tak laku. Sebaliknya, dia terpaksa menolak tawaran syuting sinetron dan film lantaran sibuk mengurus buah hatinya, Mikaila Akyza Pratama. Selain itu, dia juga sibuk dengan bisnisnya dan merampungkan tesis.
"Iya. Karena anak juga, ngurus tesis juga, ada bisnis juga," kata Herfiza ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (28/7/2015) malam.
"Tawaran Masih banyak banget. Cuman mereka yang nawarin ke aku ngerti karena masih mengurus bayi aku," lanjutnya.
Ricky, kata Herfiza, memberikan kebebasan kepada dirinya untuk berkarier. Dia baru akan kembali berkarier setelah buah hatinya cukup besar.
"Kayaknya karena anak masih kecil belum bisa ditinggal dan masih ASI. Ngurus sendiri, paling kalau anak sudah gede sudah setahun udah bisa ini itu baru syuting lagi," jelas Ricky.
"Tapi semua terserah dia. Saya nggak bisa melarang, mau syuting sekarang juga boleh asal anak ada yang urus," ucapnya lagi.