Suara.com - Aktris senior Sophia Latjuba menjadi cameo dalam film berjudul I Am Hope. Film yang didedikasikan untuk penderita kanker tersebut, punya kesan sendiri bagi Sophie-begitu dia akrab disapa.
"Yang terlibat di film ini teman-teman semua dan kebetulan memang ada waktu. Dan kebetulan bapak saya meninggal karena sakit kanker, jadi saya pernah pengalaman langsung dengan kanker," kata Sophie ditemui di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Rabu (8/7/2015).
Sophie mendukung penggarapan film ini. Sebab, banyak pasien kanker yang membutuhkan semangat dan motivasi untuk berjuang melawan penyakit mereka.
"Baguslah masih ada yang care, aware karena negara kita membutuhkan itu," lanjutnya.
25 persen keuntungan film ini rencananya akan disumbangkan bagi para penderita kanker di seluruh Indonesia. Film yang diproduseri Wulan Guritno tersebut diharapkan bisa menjadi harapan bagi mereka.