Pangeran Harry Tunangan?

Madinah Suara.Com
Kamis, 18 Juni 2015 | 13:42 WIB
Pangeran Harry Tunangan?
shutterstock_185460752
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pangeran Harry dikabarkan terlibat CLBK dengan mantan kekasihnya, model cantik Cressida Bonas. Bahkan, mereka dikabarkan sudah resmi bertunangan.

Laman OK! Magazine mengabarkan, Harry dan Cressida saat ini tengah sibuk merencanakan persiapan perkawinannya. "Mereka balikan sejak bulan Maret lalu. Mereka memang memilih merahasiakan hal ini," kata seorang sumber istana Inggris.

Setelah balikan, kata si sumber, pasangan ini mengaku tak pernah merasa bahagia seperti sekarang. Cressida bilang harry adalah laki-laki sejati dalam hidupnya. Sayang, belum ada pernyataan resmi dari pihak istana terkait isu rencana pernikahan Harry dan Cressida.

Ratu Elizabeth kabarnya telah merestui hubungan mereka. "Dia (ratu) memberikan restunya karena ingin melihat Harry segera menikah dan memiliki keluarga," kata sumber di Istana Buckingham.

Harry dan Cressida putus pada April 2014 lalu setelah 2 tahun pacaran. Alasannya, Cressida ingin melanjutkan kariernya sebagai seorang model di New York, AS. Namun, September 2014, mereka kepergok jalan bareng. (Aceshowbiz)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI