(Adjie mengeluarkan kalung mirip barongsai dair balik kausnya) Yang ini black jade, ini dari temen gue dari Cina. Ini nama binatangnya penzhui (cek google lagi). Filosofinya adalah ini gak ada pantatnya. Ini maknanya uang, jadi makan uang, makan uang terus tapi gak keluar-keluar. Jadi nabung terus.
Kalau orang Cina batunya gede-gede ditaruh di brankas biar uangnya ngumpul terus.
Wah, berarti kamu punya punya tabungan banyak dong?
Gak tuh, gue boros-boros aja, hahaha.
Tapi black jade (giok hitam) ini langka, katanya sih mahal. Ini dari sahabat gue orang Taiwan.
Harga batu paling mahal?
Kalau batu sama iketannya ada yang sampai 40-50 juta. Itu golden black safir, itu dapetnya di luar (negeri).
Yang dipakai sekarang?
Kalau ini murah-murah. Ini red raflesia, ini black safir tapi ini bukan golden black, kalau safir sudah masuk batu mulia, kalau yang lainnya ini akik.
Pakai batu akik katanya bisa menambha rasa percaya diri. Benar begitu?
Sugesti ya. Kalau kata orang, pakai batu combong untuk pengasihan. Kalau black oval untuk hilangin sihir, kalau batu meteor untuk nyerap racun. Sebenarnya ada benernya, tergantung sugestinya aja.