Suara.com - Penyanyi campur sari asal Kota Solo Didi Kempot mengaku senang diundang Presiden Joko Widodo menghadiri resepsi putra sulung, Gibran Rakabuming Raka, dengan Selvi Ananda, di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Jawa Tengah, Kamis (11/6/2015) siang.
Setelah bersalaman dengan pengantin dan Presiden Jokowi beserta Ibu Negara, Didi Kempot mengaku sedikit kecewa karena tidak sempat menyumbangkan lagu. Padahal, oleh Jokowi ia ditanya mengapa tidak menyanyi.
“Tadi pas salaman sempat ditanya sama Pak Presiden kok nggak nyanyi. Sebenarnya saya sudah mau nyanyi tapi waktunya tidak cukup, sehingga urung bernyanyi,” ujarnya usai menghadiri acara resepsi.
Ditanya lagu apa yang akan dinyanyikan jika mendapat kesempatan bernyanyi, Didi mengatakan akan menyanyikan lagu Sewu Kutho. Pasalnya, lagu tersebut dirasa paling pas untuk dinyanyikan saat resepsi pernikahan. Karena liriknya romantis dan menggambarkan suasana hati kedua mempelai.
Ditanya mengenai pesta pernikahan Gibran-Selvi, Didi mengatakan dekorasi pernikahannya biasa-biasa saja, apalagi untuk sekelas anak Presiden. Namun suasana Jawa sangat terasa. Ia juga sempat kaget karena ternyata tamu bisa bebas memotret kedua mempelai dan keluarganya. Telepon seluler sama sekali tidak dilarang. (Wijayanti Putri)