Soal Kartini, Menteri Anies Baswedan Surati Hanung Bramantyo

MadinahIsmail Suara.Com
Selasa, 02 Juni 2015 | 15:30 WIB
Soal Kartini, Menteri Anies Baswedan Surati Hanung Bramantyo
Sutradara Hanung Bramantyo. [Suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sutradara Hanung Bramantyo menerima pesan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan terkait rencananya menggarap film biopik tokoh Kartini.

Di surat yang diterima suara.com. Anies berharap film ini tak membuatnya terbebani menyelipkan pesan yang relevan dengan perkembangan zaman. 

"Jadinya tidak pas. Seperti contohnya, ada film zaman dulu yang memberi pesan ke penonton untuk tidak menggunakan kekerasan. Padahal, zaman dulu kekerasan adalah hal wajar. Itu bagian dari perlawanan," tulis Anies dalam release yang diterima suara.com, Selasa (2/6/2015).

Menanggapi surat ini, suami artis Zaskia Adya Mecca itu mengaku tak keberatan. 

"Film sejarah jangan dibebankan dengan makna kekinian. Tetapi, bagaimana film tersebut memaknai kembali sang pahlawan," tulis Hanung.

"Pesan dari Pak Anies sangat berarti. Saya akan tonjolkan atau realisasikan masukan dari beliau untuk film Kartini nanti," lanjutnya.

Film Kartini saat ini masih dalam proses riset. Artis cantik Dian Sastrowardoyo dipastikan akan memerankan tokoh Kartini. Film ini rencananya akan tayang di bioskop pada tahun 2016. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI