Suara.com - Usai divonis 10 bulan direhabilitasi dan dipotong 4 bulan masa tahanan, Kabul Basuki alias Tessy akhirnya mengakhiri puasa bicara ke media sejak ditangkap polisi dari Direktorat Narkotika Mabes Polri pada 23 Oktober 2014 lalu.
Tessy yang nyaris tewas menenggak cairan karbol mengungkapkan penyesalannya saat ingin mengakhiri hidup.
"Tuhan menentukan lain, mungkin saja dulu saya bisa gantung diri atau lakukan hal yang lain, tapi saya akhirnya tetap ada di sini melihat kalian," kata Tessy vonis di Pengadilan Negeri Bekasi, Jawa Barat, Kamis (30/4/2015).
Pencinta batu akik ini juga merasa bersyukur ditangkap polisi karena kedapatan menyimpan sabu-sabu dan akhirnya ditahan.
"Saya terima kasih kepada pak polisi saya sudah ditangkap. Kalau nggak ditangkap saya nggak tahu akan gimana lagi," kata dia lalu menambahkan, "Saya ucapkan banyak terima kasih kepada keluarga, kepolisan, dan BNN."
BERITA MENARIK LAINNYA:
Nassar Bersumpah Tak Akan Kembali ke Rumah Muzdalifah
Gogon Kabarkan Sakit Parah, Tessy Marah
Misteri Muasal Air Terjun Darah di Antartika Terpecahkan
Lelaki yang Tidak Pernah Melihat Matahari Selama 18 Tahun
Lihat Deh Isi Apartemen Terjorok di Singapura Ini