Suara.com - Penyanyi Ashanty memaknai Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April sebagai tonggak perubahan perempuan Indonesia. Istri musisi sekaligus anggota DPR Anang Hermansyah ini merasa setiap kaum hawa di Tanah Air wajib merenungi perjuangan RA Kartini.
"Karena berkat Ibu Kartini kita sebagai perempuan ikut bahagia sekarang," kata Ashanty saat ditemui di Studio RCTI, Jakarta Barat, Senin (20/4/2015).
Semangat memperingati Hari Kartini juga ditularkan Ashanty kepada putrinya, Aurel Hermansyah. Tujuannya, tak lain agar Aurel tak menyia-nyiakan perjuangan RA Kartini dengan menjadi perempuan mandiri.
"Aku jelasin ke Aurel bagaimana kedudukan wanita dulu dan sekarang. Mungkin di sekolah dia sudah dengerin sekilas, tapi kalau di rumah kan pasti lebih antusias," ujarnya.
Bagi perempuan berhidung mancung ini, semangat Kartini bisa terus dikobarkan dengan berbagai cara dalam kehidupan. Ashanty mencontohkan dirinya sendiri.
"Kayak aku nih ibu rumah tangga ngurusin suami dan anak tapi tetap bekerja. Kita ini Kartini masa kini," kata dia.
Hari Kartini, Ashanty Selalu Lakukan Ini untuk Aurel
Senin, 20 April 2015 | 17:54 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Adu Pesona Aurel Hermansyah Vs Aaliyah Massaid Nyoblos Pilkada, Mewahnya Bak Langit Bumi?
27 November 2024 | 16:50 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 17:45 WIB
Entertainment | 17:44 WIB
Entertainment | 17:28 WIB
Entertainment | 17:26 WIB
Entertainment | 17:18 WIB
Entertainment | 17:09 WIB
Entertainment | 17:05 WIB
Entertainment | 16:36 WIB
Entertainment | 16:33 WIB