Menang di PTUN, Jessica Iskandar Ingin Ludwig Akui Anaknya

Selasa, 14 April 2015 | 17:37 WIB
Menang di PTUN, Jessica Iskandar Ingin Ludwig Akui Anaknya
Jessica Iskandar dan Ludwig [Twitter @LudwigEbgraf]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pihak Jessica Iskandar tidak besar kepala saat gugatan Ludwig ditolak majelis Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) DKI Jakarta. Pasalnya, Jessica sudah tidak lagi peduli lagi dengan statusnya menikah atau janda.

Bintang Pesbukers itu hanya ingin putranya El Barack Alexander diakui oleh Ludwig sebagai anak biologisnya.

"Jessica tidak tuntut apa-apa ke Ludwig, yang penting ada seorang ayah untuk El, itu saja," ujar kuasa hukum Jessica, Brian Praneda, di PTUN, Jakarta Timur, Selasa (14/4/2015).

Ia menambahkan, "Dalam arti status yang diakui oleh hukum, bahwa Ludwig adalah ayahnya El."

Brian juga mengatakan jika kliennya tidak menuntut soal nafkah kepada Ludwig. Jika saja El diakui anak biologis dari Ludwig, maka El bisa menggunakan nama belakang lelaki asal Jerman itu.

"Paling nanti nama belakangannya ditambahkan," tandas Brian.

Meski begitu, Brian mewakili Jessica juga masih sama-sama menunggu keputusan pembatalan pernikahan di PN Jakarta Selatan. Kalaupun gugatan Ludwig kembali ditolak, tentunya menjadi keuntungan pihak Jessica bahwa benar adanya Jessica dan Ludwig diakui sebagai suami istri yang sah.

Gugatan pembatalan pernikahan yang diajukan Ludwig di PTUN ditolak oleh majelis hakim dengan sususan Hakim Ketua Haryati S.H., M.H.; Hakim I Indaryadi, S.H., M.H.; Hakim II Elizabeth I EHL Tobing, S.H., M.Hum.; dan Panitera Pengganti Sri Hartanto, S.H.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI