Misteri Sosok Teman Perempuan Olga Bernama Heidy

Senin, 13 April 2015 | 15:43 WIB
Misteri Sosok Teman Perempuan Olga Bernama Heidy
Heidy
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Sosok Heidy, perempuan yang mengaku teman dekat almarhum presenter Olga masih misterius. Petugas sekolah tempat Olga menimba ilmu pun mengaku tak mengenal sosok perempuan berkerudung tersebut.

"Saya nggak tahu, nggak pernah tahu nama Heidy," ujar seorang pegawai sekolah SMA Budaya bernama Yunita, tempat Olga menuntut ilmu.

Pegawai sekolah sempat menanyakan nama lengkap Heidy. Sayangnya, saat muncul di media beberapa waktu lalu Heidy tak memberitahukan.

Heidy pertama kali muncul di media saat menghadiri salah satu acara talkshow di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan. Heidy datang bersama dua adik Olga, Billy Syahputra dan Rossa alias Oca.

Dalam acara itu, Heidy mengungkapkan kedekatannya dengan almarhum. Heidy mengaku pernah dibelikan jam tangan.



BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI