Suara.com - Bisnis butik milik almarhum presenter Olga Syahputra ternyata sudah lama tutup. Butik bernama 'Rumah Olga' itu sebelumnya berlokasi di lantai 1 C2 no 32, ITC Kuningan, Jakarta Selatan.
Ini diketahui ketika Suara.com menyambangi alamat butik tersebut. Dari depan butik, sama sekali tak ada tanda-tanda kalau usaha tersebut milik almarhum.
"Dulu Olga memang buka di sini. Tapi sudah nggak lagi. Ini saja sudah empat tahun buka," kata penjaga butik, Ega, Senin (6/4/2015).
Menurut Ega, Reni Nurma yang merupakan adik Olga tak lagi menyewa tempat untuk membuka butiknya di sana. "Sudah nggak di sini lagi deh," ucap dia.
Hal senada juga dikatakan Yuna, salah satu penjaga toko persis di sebelah bekas butik Olga. Menurut dia, butik 'Rumah Olga' dibuka pada Juni 2011 dan tak lama kemudian ditutup.
"Sebentar doang bukanya. Paling cuma beberapa bulan, nggak sampai setahun. Dulu jualnya baju-baju perempuan di situ," ucap dia.
Sebelumnya diberitakan, Olga membuka butik tersebut untuk Reni. Ketika itu, Reni sedang libur kuliah selama tiga bulan. Selain butik, beberapa bisnis yang dimiliki Olga antara lain restoran dan bisnis rumah kontrakan.