Suara.com - Olga Syahputra, sosok artis yang baru saja meninggal, dikenal merupakan pelaku seni sekaligus presenter yang mempunyai penghasilan tertinggi di kalangan artis Indonesia. Kaya, namun dia tetap membumi, sehingga untuk makan pun suka yang sederhana.
Dengan penghasilan besarnya, Olga diketahui mampu membuat rumah untuk keluarganya, sekaligus memiliki para asisten yang bekerja untuk dirinya. Bukan hanya itu, Olga pun diketahui memiliki restoran. Namun dia ternyata masih suka menyuruh asistennya untuk membelikan nasi pecel ayam. Sayangnya, pola makan Olga itu pulalah yang dianggap bisa jadi memicu penyakitnya.
"Kemurahan hatinya, kesederhanaannya. Mungkin kita lihat dia udah cukup kaya raya. Dia juga punya restoran. Tapi ternyata di balik itu semua, dia masih minta asistennya untuk makan nasi pecel ayam dan kerupuk," ungkap Aditya Gumay, usai menghadiri premiere film Ada Surga di Rumahmu, di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (27/5/2015) malam.
Namun begitu, menurut sutradara film Emak Ingin Naik Haji dan Ada Surga di Rumahmu tersebut, hal itu ternyata bisa saja menjadi faktor yang telah membuat Olga sampai terkena penyakit meningitis.
"Dia sangat membumi orangnya. (Tapi) Menurut saya, pola makannya agak sembarangan. Itu mungkin pemicu penyakit Olga saat ini," tandas Aditya.
Suka Makan Pecel dan Kerupuk jadi Pemicu Penyakit Olga?
Sabtu, 28 Maret 2015 | 01:50 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Billy Syahputra Ditegur Warga Belarus saat Mau Salat Jumat, Gara-Gara Cara Bersalaman
08 Januari 2025 | 20:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 21:20 WIB
Entertainment | 21:15 WIB
Entertainment | 21:10 WIB
Entertainment | 20:46 WIB
Entertainment | 20:45 WIB
Entertainment | 20:30 WIB
Entertainment | 20:20 WIB
Entertainment | 20:15 WIB
Entertainment | 20:00 WIB