Ini Komentar Franda Soal Laga 'Timnas Vs One Direction'

Sabtu, 21 Maret 2015 | 09:27 WIB
Ini Komentar Franda Soal Laga 'Timnas Vs One Direction'
Franda (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presenter olahraga sekaligus artis, Efranda Stefanus atau lebih dikenal dengan Franda tidak keberatan Gelora Bung Karno (GBK) digunakan untuk menggelar konser boyband asal Inggris, One Direction.

Namun, Franda menyebut syarat asal pihak panitia menjamin fasilitas-fasilitas seperti rumput dapat dijaga dengan baik.

"Sebenarnya sih nggak apa-apa asal GBK-nya tidak dirugikan. Rumputnya bisa dijaga dan tidak rusak," kata Franda, usai mengisi acara Rumpi, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (20/3/2015) malam.

Namun Franda akan kecewa bila pergelaran sepakbola kualifikasi Piala Asia U-23 gagal dilaksanakan di GBK, gara-gara konser One Direction.

"Agak kecewa sih. Soalnya kalau melihat stadion-stadion di Indonesia agak kurang untuk even internasional tidak cukup memadai dan yang paling memadai cuma GBK," lanjutnya.

Beruntung PSSI menjamin GBK tetap akan digunakan untuk menggelar enam pertandingan kualifikasi Piala Asia 2016, di Grup H yang terdiri dari Korea Selatan, Timor Leste, Brunei Darussalam.

"Tapi sepengetahuan aku, yang aku baca tadi malam GBK tetap dipakai buat even internasional (kualifikasi Piala Asia 2016 U-23) tapi sayang banget kalau nggak bisa di GBK cuma gara-gara One Direction," ungkap Franda dengan nada kecewa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI