Suara.com - Pemain organ perempuan asal Jepang, Akiko Tsuruga menjadi salah satu primadona di ajang tahunan Java Jazz Festival 2015 yang dihelat di JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara. Dia mendapat jatah beraksi dua hari, yakni Jumat (6/3/2015) dan hari ini Sabtu (7/3/2015).
Tampil selama kurang lebih satu jam, jazz instrumental yang dimainkan Akiko dan bandnya mampu membius penonton. Meski tanpa vokal, penonton begitu terlihat menikmati setiap lagu yang dibawakannya
Di tengah penampilannya, Akiko mengenalkan tiga musisi yang membantunya di atas panggung. Organis juga juga komposer ini juga sempat menceritakan perjalanan karirnya di dunia jazz.
"Saya lahir di Jepang dan pindah ke New York. Saya tinggal di sana selama 15 tahun dan kemudian banyak bertemu musisi-musisi jazz hebat," kata Tsuruga bercerita sebelum membawakan lagu berjudul Smile.
Sebelum membawakan lagu selanjutnya, Tsuruga mengucapkan terimakasih kepada para penonton. "Saya suka berada di Jakarta dalam festival ini. Semoga kalian menikmati musik kami," ujarnya disambut tepuk tangan penonton.
Ada lebih dari lima lagu yang dimainkan Tsuruga cs. Biar bervariasi, mereka memilih lagu bertempo lambat, sedang, sampai cepat. Semua lagu yang dimainkan memperlihatkan kemampuan tingkat tinggi mereka memainkan alat musik yang dipegang masing-masing. Tepuk tangan penonton selalu pecah saat jari-jari Tsuraga menari di atas tuts organnya. (Yazir Farouk).