Konser Bareng, JKT48 Sempat 'Dihukum' AKB48

Sabtu, 21 Februari 2015 | 00:31 WIB
Konser Bareng, JKT48 Sempat 'Dihukum' AKB48
Idol Grup JKT48. [Suara.com/Nanda Hadiyanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Idol group AKB48 dan JKT48 menggelar konser di Main Hall Kota Kasablanca, Jakarta Selatan, Jumat (20/2/2015) malam. Konser bertajuk "Bergandengan Tangan dengan Kakak" tersebut berlangsung cukup meriah dengan dihadiri ribuan penonton.

Selain oleh pertunjukan musik, penonton juga terhibur lewat gimmick dari idol group "kakak-beradik" itu di atas panggung. Salah satunya adalah pada sesi di mana AKB48 dan JKT48 melakukan sebuah "pertarungan".

Dalam sesi tersebut, AKB48 yang merupakan idol group asal Jepang itu diwakili Ryoka, Shimada, Haruka dan Hikari. Sementara dari JKT48 ada Dhike, Ghaida, Veranda dan Shania. Mereka berlomba memperoleh gerakan sebanyak-banyaknya dengan cara bergoyang selama 30 detik. Alat pengukurnya adalah pedometer.

Hukumannya, bila AKB48 menang, Dhike cs harus memakan roti yang dibubuhi wasabi. Sedangkan jika JKT48 menang, Ryoka dkk wajib menyantap roti yang sudah dilumuri sambal. Semua roti tersebut sama-sama punya rasa pedas.

Dan ternyata, AKB48 yang keluar sebagai pemenangnya. Maka, Dhike, Ghaida, Veranda dan Shania pun harus kepedasan setelah menyantap "hadiah pertarungan" itu. Ribuan penonton pun tertawa melihat mimik mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI