Suara.com - Penyanyi Prastiwi Dwiarti membeberkan pencurian yang dialami dirinya dan suaminya, Sogo. Kejadiannya tahun 2013 lalu dengan total kerugian Rp65 juta.
"Yang dicuri sebuah koper milik suami saya. Ada juga perhiasan dan uang tunai," kata Tiwi ditemui di Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (18/2/2015).
Persitiwa pencurian terjadi di sebuah apartemen di Plaza Senayan di tower C21. Terjadi sore hari saat Tiwi dan suami tengah tak ada di tempat.
"Saya lagi senam, handphone disilent, tahu-tahu ada beberapa telepon yang ternyata dari petugas apartemen," ujar penyanyi 29 tahun itu.
Dari petugas Tiwi mengetahui ada seseorang yang datang ke unit apartemennya dengan alasan ada barangnya yang tertinggal. Setelah diperiksa, ternyata orang tersebut adalah staff suaminya yang berkewarganegaraan Jepang. tanpa diketahui, diam-diam dia kabur menggondol barang-barang dari apartemen.
Tak lama kemudian Tiwi dan suami melaporkan kejadian itu ke polisi. Sayang, pengungkapan kasus dinilai lama dan tak ada perkembangan hingga akhirnya dia dan sang suami mendatangi Polda Metro Jakarta belum lama ini.
"Setelah ada berita di media, ada salah satu penyidik sempat minta maaf karena laporannya terhambat. Kendalanya dari saksi," lanjut Tiwi.
Untuk mengungkap kasus ini, Jumat mendatang Tiwi akan kembali menyambangi Polda dan Mabes Polri guna melanjutkan laporan tersebut.
Selain pencurian, Tiwi juga memantau perkembangan kasus penipuan bisnis suaminya sebesar 21 miliar. Dia berharap penyidikan kasusnya buru-buru rampung.
"Harapan aku mudah-mudahan pelakunya dibukakan pintu hati. Suamiku sayang banget sama mereka. Mudah-mudahan hukum membantu kita, kasih kemudahan supaya Sogo bisa dapat perlindungan karena dia warna negara asing," tandas Tiwi.