Suara.com - Proses pembuatan film terbaru tentang kehidupan pendiri Apple, Steve Jobs, dengan bintang utama Michael Fassbender, sudah mulai bergulir, demikian diberitakan kantor berita AFP, Kamis (29/1/2015).
Fassbender akan memerankan mendiang Jobs dalam film yang berjudul "Steve Jobs", setelah dua aktor besar lainnya, Leonardo DiCaprio dan Christian Bale, menolak peran tersebut.
Bale, yang tenar dalam film "The Dark Knigth", mengundurkan diri dari film itu pada November karena merasa tidak cocok dengan peran itu.
Skenario "Steve Jobs" ditulis oleh Aaron Sorkin yang pernah mendapat anugerah Oscar untuk skenario film "The Social Network", yang bercerita tentang Facebook dan pendirinya, Mark Zuckerberg.
Fassbender, aktor keturunan Jerman-Irlandia, adalah salah satu aktor top Hollywood. Dia dikenal berkat perannya dalam film "Hunger", "Shame", dan "Twelve Years a Slave". Ia juga bermain dalam film "X-Men: Days of Future Past".
Film itu akan disutradarai oleh Danny Boyle, yang pernah membuat film "Slumdog Millionaire" dan "Trainspotting".
Dalam film itu Steve Wozniak, yang bersama Jobs mendirikan Apple, akan diperankan oleh Seth Rogen.
Sebelumnya film tentang Steve Jobs sudah diluncurkan pada 2013. Film berjudul "Jobs" itu dibintangi oleh "Ashton Kutcher" dan sayangnya menerima sambutan kurang meriah.
Michael Fassbender Sudah Mulai Terlibat Syuting "Steve Jobs"
Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 30 Januari 2015 | 09:05 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Harga iPhone Makin Murah usai Pemerintah Tolak Investasi Apple, Ini Daftar Terbarunya
26 November 2024 | 20:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 14:07 WIB
Entertainment | 13:30 WIB
Entertainment | 13:08 WIB
Entertainment | 13:08 WIB
Entertainment | 12:45 WIB
Entertainment | 12:44 WIB
Entertainment | 12:29 WIB
Entertainment | 12:24 WIB