Suara.com - Riana Rara Kalsum kecewa mendengar tanggapan aktor sekaligus Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar terkait laporannya terhadap anak laki-lakinya, Lettu Inf. Zulfikar Rakita Dewa kepada Polisi Militer. Riana melaporkan Fikar-sapaan akrab Zulfikar, atas dugaan perbuatan asusila.
"Kecewa banget karena bagaimanapun juga Fikar kan anaknya. Harusnya ada empati. Apalagi beliau salah satu pejabat di negeri ini," kata Riana ditemui di Studio Palem, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (27/1/2015).
Janda dua anak itu menduga Deddy cuek menanggapi masalah yang dialaminya. Namun, kata Riana, dia sebenarnya tahu bagaimana sikap Deddy meski belum memberikan pernyataan kepada media.
"Karena Fikar sudah pernah bilang 'kalo ayah tahu masalah ini, ayah pasti biasa aja'. Itu makanya saya akhirnya buat laporan," ujar dia.
Lewat pernyataannya kepada media di Bandung, Jawa Barat, Deddy meminta wartawan menanyakan langsung permasalahan ini kepada Fikar. Pemeran film Naga Bonar itu juga mengatakan dia tak perlu menasihati Fikar karena dianggap sudah dewasa.
"Sekarang kita ingin membicarakan yang menyangkut kemaslahatan. Kalau soal itu silakan tanya kepada yang bersangkutan," kata Deddy di kantornya di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Kamis (23/1/2015).
Riana mengatakan perbuatan asusila itu terjadi saat dia dan Fikar tengah berlibur ke Eropa pada Agustus 2014 silam. Selama berlibur, mereka menghabiskan waktu bersama hingga akhirnya melakukan hubungan intim.
Riana terbujuk lantaran terbuai kata-kata manis Fikar. Fikar, kata dia, pernah menjanjikan bakal menikahi dan bertanggungjawab atas perbuatannya.