'Depresi' karena HIV, Acha Septriasa Potong Rambut

Senin, 26 Januari 2015 | 18:30 WIB
'Depresi' karena HIV, Acha Septriasa Potong Rambut
Acha Septriasa. [Suara.com/Nanda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Acha Septriasa memutuskan potong rambut karena depresi karena sakit HIV. Namun, bukan karena depresi karena diberitakan ia diduga batal menikah lho. Itu ia lakukan karena dituntut memerankan karakter perempuan bernama Asa yang menderita HIV di film Nada Untuk Asa.

"Di sini saya ditantang sama Charles (sutradara), potong rambut biar kelihatan lebih depresi lagi," ujar Acha ditemui di press screening film Nada Untuk Asa di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (26/1/2015).

Acha memotong rambutnya hingga seleher. Namun, ia harus melakukannya secara diam-diam karena tak direstui oleh ayahnya.

"Saya potong diem-diem di langganan dan akhirnya saya bisa keliatan lebih kurus, lebih depresi seperti orang sakit," tandas Acha.

Di film ini, ketika banyak penderita HIV ogah bertahan hidup, Asa justru gigih untuk tetap hidup hingga melawan stigma negatif yang mengakar di masyarakat ketika melihat penderita HIV/AIDS.

Sementara itu, Acha digosipkan batal menikah dengan tunangannya Radipto Indra Rukmana alias Dito. Mereka diduga batal menikah setelah Dito terjaring razia Badan Narkotika Nasional DKI Jakarta di klub malam Domain, Senayan City pada 8 November 2014. Pasalnya, Dito ditangkap bersamaan dengan artis FTV, Vicky Monica.

Jika Dito tak terbukti menggunakan narkoba, Vicky sempat ditahan BNN hingga akhirnya diputuskan untuk direhabilitasi.

Acha sempat ditanya media soal persiapan pernikahannya dengan Dito pada 17 Januari lalu. Ia menjawab, ""Aku sudah nggak ada target (kapan menjalani pernikahan), let it flow saja. Doain aja ya." Ucapan Acha seperti mengisyaratkan ia sudah membatalkan acara pernikahannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI