Suara.com - Vokalis grup band U2, Bono mengatakan dia mungkin tidak pernah bisa bermain gitar lagi karena luka yang dideritanya akibat kecelakaan sepeda di New York City, pertengahan November tahun lalu.
Akibat kecelakaan itu, lelaki bernama Paul Hewson ini menderita luka serius, termasuk retak tulang pipi kiri dan luka di soket mata kirinya, bahu dan siku kiri, ketika ia jatuh saat bersepeda di Central Park di jantung kota New York. Dia harus menjalami operasi lima jam lebih. Bahkan dokter menyebut insiden ini sebagai "kecelakaan sepeda dengan energi tinggi."
Di website resmi U2, Kamis (1/1/2015), Bono mengatakan bahwa "pemulihan ternyata lebih sulit daripada yang saya pikir. Saat saya menulis ini, tidak jelas bahwa saya akan pernah bisa bermain gitar lagi."
Dia menambahkan bahwa rekan satu grupnya telah mengingatkannya bahwa mereka sangat tergantung pada pemulihannya. Bono mengatakan dia akan terus berusaha keras dan berkonsentrasi untuk pemulihan ini agar siap untuk merencanakan tur U2 tahun ini.
Insiden itu terjadi di Central Park, New York, AS. Minggu (16/11/2014) lalu. Bono terpental dari sepeda saat berusaha menghindari pesepeda lain yang nyaris menyeruduknya. Luka di bagian wajah merupakan cedera paling parah. Retakan tulang pipinya nyaris menembus keluar.
Ini merupakan insiden kedua yang dialami Bono dalam sepekan itu. Sebelumnya, dia nyaris tewas terlempar dari pesawat jet saat perjalanan dari Irlandia menuju Berlin. (telegraph.co.uk)
Bono U2 Mungkin Tak Bisa Main Gitar Lagi
Esti Utami Suara.Com
Jum'at, 02 Januari 2015 | 18:37 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Anniversary 49 Tahun, Polytron Hadirkan Pameran Kisah Kita di Mal Central Park
18 September 2024 | 15:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 21:33 WIB
Entertainment | 21:30 WIB
Entertainment | 21:20 WIB
Entertainment | 21:10 WIB
Entertainment | 21:00 WIB
Entertainment | 20:42 WIB
Entertainment | 20:20 WIB
Entertainment | 20:00 WIB
Entertainment | 19:45 WIB