Penangkapan dilakukan berdasarkan laporan Irvani, salah satu korban penipuan UGB. "Tadi pagi, tepatnya pukul 5.30 WIB, polisi menangkap tersangka UGB di Jalan Kesehatan Pesanggrahaan, Bintaro.
Penangkapan ini untuk menanggapi laporan yang disampaikan oleh Irvani, salah satu korban penipuan tersangka UGB. Hingga saat ini UGB sudah berada di Ditreskrimum Polda Metro Jaya sambil menunggu pengacaranya untuk diperiksa," kata Rikwanto waktu itu.
Setelah menyelesaikan masa hukuman terkait penipuan berkedok pengobatan, UGB kembali ditahan di Polres Balikpapan atas dakwaan pencurian perhiasan emas seberat 200 gram milik seorang pengusaha asal Balikpapan, Kalimantan Timur. UGB akhirnya dilepaskan setelah permohonan penangguhan penahanannya dikabulkan penyidik.
3. Gara-gara Miras, karaoke Syahrini disegel.
Rumah karaoke penyanyi Syahrini dilaporkan musisi Martin Carter terkait dugaan pelanggaran hak cipta ke Polres Jakarta Barat. Dia dituding melakukan pelanggaran hak cipta seperti yang termaktub di Undang-Undang no 28 tahun 2014. Si pelantun seSesuatu diancam hukum 4 tahun penjara.
Sebelumnya, salah satu bisnis rumah karaoke Syahrini yang berada di kawasan Tangerang, banten ditutup secara sepihak oleh pemerintah daerah setempat. Rumah karaoke itu diduga menyalahi aturan dengan menjual minum-minuman keras.
4. Tertangkap Narkoba, Tessy "Srimulat" Coba Bunuh Diri.
Komedian kabul Basuki alias Tessy 'Srimulat' dibekuk jajaran Direktorat Tindak Pidana Narkotika Mabes Polri atas kepemilikan shabu. Tessy Tessy saat ini tengah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Tessy dibekuk di kediamannya di Kampung Rawa Bugel, Bekasi Jawa Barat sata pesta narkoba bersama dua orang sahabatnya.
Tessy sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur karena berusaha bunuh diri dengan menenggak cairan pembersih kloset. Tessy diganjar hukuman rehabilitasi di Panti rehabilitasi BNN di Lido, Sukabumi-Jawa Barat.
5.Jessica Iskandar Digugat Pembatalan Nikah.