Ringgo Agus Rahman Setuju BBM Naik

Selasa, 18 November 2014 | 16:46 WIB
Ringgo Agus Rahman Setuju BBM Naik
Ringgo Agus Rahman [Suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Aktor Ringgo Agus Rahman seiya sekata dengan pemerintah yang telah memutuskan subsidi bahan bakar minyak (BBM) dikurangi sehingga naik  harganya. Ringgo beralasan, jika pemerintah tak mengurangi subsidi BBM, maka hutang luar negeri akan berkurang.
 
"Karena gua nggak mau Indonesia ini bangkrut. Banyak banget utang di luar negeri yang cuman jadi asep doang," Ringgo menggambarkan subsidi salah kaprah jika dialokasikan ke subsidi BBM, ditemui di Bee Talk Press Conference, di Soehana Hall, Energy Building, SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (18/11/2014).
 
"Menurut gua sudah jadi keharusan (hilangkan subsidi BBM), tapi masalahnya sudah sampai di titik BBM itu harus naik. Kalau nggak naik, ya, negara kita akan bangkrut," lanjutnya.
 
Kekasih dari artis cantik Sabai Morscheck ini sudah memandang ke depan dampak positif karena kenaikan BBM. Namun, ia berharap keputusan pemerintah tidak memecah belah masyarakat.
 
"Gua agak sedih pertentangan antara setuju atau nggak. Soalnya setiap orang kan punya opini berbeda tentang kenaikan BBM," kata lelaki berusia 32 tahun itu.
 
Pada Senin (17/11) sekitar pukul 21.00 WIB, Presiden Joko Widodo telah mengumumkan harga BBM resmi naik untuk jenis premium Rp8.500 per liter yang tadinya Rp6.500, dan solar yang kini Rp7.500 per liter yang sebelumnya Rp5.500.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI