Suara.com - Pertama kalinya sejak berkiprah di jagat hiburan, aktris cantik Nadine Chandrawinata menerima tawaran film horor. Di film berjudul Danau Hitam itu dia digandeng sutradara kenamaan Jose Purnomo.
Nadine tergoda menerima tawaran ini lantaran setting dan lokasi syuting yang dilakukan di sejumlah daerah yang dikenal memiliki keindahan alam. Di film itu, dia juga menunjukkan kebolehannya menyelam.
"Selain dari ceritanya aku tertarik karena mengexplore tempat-tempat yang indah," kata Nadine ditemui di acara jumpa press Danau Hitam, di kantor Rapi Films, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (15/11/2014).
Di salah satu adegan, mantan Puteri Indonesia 2005 diharuskan berlari di tengah hutan saat gelap. Scene ini, kata Nadine, memicu andrenaline-nya.
"Jadi benar-benar tantangan besar buat pemain. Itu tantangan fisik dan mental. Harus berlari di tengah hutan dalam keadaan gelap gulita," lanjut Nadine.
Nadine makin tertantang ketika diminta melakukan adegan melompat dari atas tebing dengan ketinggian 130 meter. Aksi ini dia lakukan tanpa pemeran pengganti.
"Itu tinggi banget, 7 kali lompat. Diulang karena kaki rapat. Saya lupa ini lagi syuting bukan traveling. Tapi saya puas dan happy," katanya.
Di film Danau Hitam, Nadine memerankan Keyla, perempuan yang bersama teman-temannya melakukan perjalanan mengunjungi sebuah danau yang indah. Tanpa mereka ketahui, danau itu ternyata menyimpan misteri yang membawa ke sebuah petulangan horor.