"Gone Girl", Film Ben Affleck Paling Laris

Doddy Rosadi Suara.Com
Minggu, 02 November 2014 | 16:18 WIB
"Gone Girl", Film Ben Affleck Paling Laris
Ben Affleck dalam film Gone Girl. (fanpop.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gone Girl dipastikan akan menjadi film paling laris di sepanjang karir Ben Affleck sebagai bintang film di Hollywood. Hingga Jumat lalu, film itu sudah meraih pemasukan 129,6 juta dolar Amerika di Amerika Utara dan Kanada.

Jumlah itu hampir mendekati film terlaris Affleck sebelumnya yaitu Argo yang meraup 136 juta dolar Amerika pada 2012. Sejumlah analis memprediksi, Gone Girl akan bisa menyamai pemasukan Argo pada hari Halloween.

Film yang diproduksi dengan biaya murah yaitu 61 juta dolar Amerika itu diprediksi akan meraih pemasukan 150 juta dolar Amerika dalam pemutaran domestik. Apabila digabung dengan pemasukan dari luar Amerika, Gone Girl sudah meraih 256 juta dolar Amerika.

Gone Girl juga menjadi film paling laris bagi sutradara David Fincher. Sebelumnya, film produksi Fincher yang paling laris di Amerika Utara adalah The Curious Case of Benjamin Button dengan 127,5 juta dolar Amerika pada 2008.

Gone Girl merupakan film adaptasi dari novel karya Gilliam Flynn. Film ini juga dibintangi Neil Pattrick Harris dan Tyler Perry. Gone Girl sempat menempati posisi pertama dalam daftar film box office di Amerika selama dua minggu beruntun. (Hollywoodreporter)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI