Bulan Madu Raffi dan Gigi, Heboh Menteri Susi

Tomi Tresnady Suara.Com
Minggu, 02 November 2014 | 14:01 WIB
Bulan Madu Raffi dan Gigi, Heboh Menteri Susi
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina usai akad nikah, Jumat (17/10/2014). [Suara.com/Yazir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepanjang minggu terakhir di bulan Oktober 2014, dunia hiburan Tanah Air dimeriahkan oleh pemberitaan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang tetap saja jadi perhatian publik usai menjadi pasangan suami istri sejak 17 Oktober lalu.

Berikutnya ada berita pelawak Kabul Basuki atau Tessy yang ditangkap anggota Mabes Polri karena membawa narkoba jenis sabu di dalam mobil Mercy yang dikendarainya. Lalu ada Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang bikin heboh karena ternyata ia seorang perokok, bertato, dan hanya punya ijazah SMP. Namun, justru para artis memuji sosok Susi yang bersahaja dan pintar.

Berikut ini rangkuman berita terpopuler yang menjejaki halaman hiburan sepanjang minggu ini:

1. Heboh Menteri Susi

Walau sebagian masyarakat Indonesia mengecam perilaku Menteri Susi Pudjiastuti merokok ketika akan diwawancarai wartawan, para artis justru menaruh simpati. Aline Adita, Mikha Angelo, Inul Daratista, hingga Ahmad Dhani memuji sosok Susi.

"Bu Susi itu keren ya. Saya kenal dari zaman Dewa 19 masih tur-tur ke luar kota. Saya kenal waktu pesawatnya masih lima," ujar Ahmad Dhani.

Begitu juga penyanyi dangdut Inul Daratista lebih tajam membela Susi dari para pengkritiknya.

"Ibu Susi mentri perikanan merokok masih wajar !! Sing penting kinerjanya dilihat Bung...yg pake jilbab aje nakal banyak ?!!! Nape musti ribut ??," tulis Inul beberapa jam lalu.

2. Tessy Ditangkap Polisi

Direktorat Tindak Pidana Narkoba (Dittipidnarkoba) Bareskrim Mabes Polri menangkap pelawak Tessy ketika mengendarai mobil Mercy berplat nomor B 165 JP, Kamis (23/10). Polisi pun menemukan sabu seberat 1,06 gram di dalam mobilnya.

Sayang, Tessy memilih usaha bunuh diri dengan minum pembersih toilet ketika berada di rumah salah satu tersangka lainnya di Kampung Rawa Bugel RT.02 RW.03 Kelurahan Marga Mulya, Bekasi Utara. Sejak Jumat (24/10), ia masih dirawat di Rumah Sakit Polri Pusat Raden Said Sukanto, Jakarta Timur.

3. Pengantin Baru Raffi Ahmad dan Gigi

Setelah menggelar resepsi pernikahan megah di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta Selatan, dan di Alila Villas Soori, Tabanan, Bali, pasangan pengantin baru Raffi Ahmad dan Gigi memilih tinggal di apartemen Gigi yang terletak satu gedung dengan Pacific Place.

“ Raffi tinggal di apartemen. Pengen tinggal di situ dulu katanya. Lokasinya juga enak di sana," bilang Syahnaz Shadiqah, adik Raffi Ahmad.

Getaran pernikahan mereka masih jadi magnet yang begitu kuat, sehingga stasiun televisi ANTV menayangkan bulan madu pasangan ini pada Sabtu (1/11) dan Minggu (2/11).

4. Ahmad Dhani Bikin Kementrian Bayangan

Ahmad Dhani menuangkan ide membentuk ‘Kementrian Bayangan’. Ia mengklaim ide itu datang setelah teman-teman berprofesi seniman gelisah karena Presiden Joko Widodo meniadakan kementerian yang membidangi seni dan industri kreatif.

5. Nuri Maulida Menikah November

Setelah gagal menikahi lelaki Malaysia, Nuri Maulida kali ini sudah mantap akan menikahi lelaki bernama Pandu Kusuma Dewangsa. Pasangan ini akan menikah 9 November 2014 di Masjid Al Itihad, Tebet Barat, Jakarta Selatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI