Suara.com - Tidak semua selebriti menjalani hidup yang mewah dan glamor sebelum menjadi aktor atau aktris yang sukses. Ada sejumlah selebriti yang harus hidup susah sebelum menjadi orang terkenal. Bahkan, ada yang menjadi gelandangan karena tidak mempunyai rumah. Inilah lima selebriti yang pernah merasakan tinggal di alam terbuka dan menjadi gelandangan.
1. Ed Sheeran
“Saya tidak punya tempat tinggal pada 2008 dan di sepanjang 2009 dan 2010, tetapi entah kenapa saya bisa melalui itu,” kata Ed
Pengakuan itu disampaikan Ed dalam bukunya berjudul A Visual Journey. “Saya tidak punya uang tetapi bahagia,” kata musisi yang tengah naik daun tersebut. Ed mengaku sempat tidur selama seminggu di kereta api Circle Line. Terkadang, Ed menumpang di rumah temannya. Namun, ketika itu dia merasa lebih nyaman tidur di alam terbuka.
2. Jim Carrey
Kehidupan Jim Carrey berubah drastis ketika ayahnya kehilangan pekerjaan ketika usianya baru 12 tahun. Mereka sekeluarga sempat tinggal di mobil van. Carrey juga sempat bekerja di pabrik setelah pulang sekolah.
Swank bertekad untuk mewujudkan mimpinya menjadi bintang film ketika usianya masih 15 tahun. Keinginan itu muncul tidak lama setelah kedua orangtuanya bercerai. Dengan modal uang 75 dolar Amerika, Swank dan ibunya pergi ke California. Mereka menghabiskan waktu selama seminggu tidur di dalam mobil sebelum mendapat bantuan dari temannya. Salah satu temannya akan menjual rumah dan Swank serta ibunya diizinkan tinggal di rumah itu sampai rumah itu laku dijual.
4. Jennifer Lopez
J Lo meninggalkan rumah ketika usianya baru 18 tahun. “Saya tidak ingin kuliah dan ingin menjadi penari penuh. Saya sempat tidur di sofa di studio dansa karena saya tidak punya tempat tinggal.” Hanya selang beberapa bulan J-Lo mendapatkan pekerjaan pertama untuk menari di Eropa.
5. Sam Worthington
Sebelum mendapatkan peran di film Avatar, Sam mengaku sebagai seorang gipsi dan tidak punya pekerjaan serta rumah. “Semua aktor takut tidak punya pekerjaan dan itulah yang saya alami. Saya menjual semua barang yang saya punya dan tinggal di mobil tanpa melakukan apa-apa. Tiba-tiba, James Cameron meminta saya untuk terbang ke Amerika untuk audisi Avatar,” ungkapnya. Itulah awal dari kebangkitan kehidupan Sam Worthingon di industri film. (News)