Soal pendapatan guru yang sangat kecil, Susan tak menyalahkan sekolah, tapi pihak pemerintah yang harus memperhatikan nasib para guru.
“Tapi pemerintah, kalau guru memiliki kesejahteraan yang baik pasti keinginan mengabdi lebih besar," tandas Susan.
2. Desy Ratnasary Senang Bisa Berbagi Ilmu
Penyanyi, aktris sekaligus anggota DPR RI Desy Ratnasary tidak akan melepas profesi dosen walau sibuk menjadi wakil rakyat.
Pelantun Tenda Biru itu bisa mendapat kebahagiaan ketika sudah berada di depan kelas dan memberikan materi kuliah untuk mahasiswa.
" Tapi yang penting senang bisa berbagi sesuatu yang kita miliki. Itu lebih baik sehingga kita bisa lebih bermanfaat untuk orang lain," kata Dessy saat bercakap di Jakarta.
Desy sudah dua tahun menjalani karier dosen yang khusus psikologi. Walau peluang berbisnis lebih besar, ia merasa lebih nyaman mengajar.
"Rasanya terpacu untuk terus baca buat nambah ilmu, jadi saya juga banyak terlibat banyak mengajar, training, dan bikin modul," lanjut ibu satu anak ini.
Walau dunia artis sudah lama ia tinggalkan, perempuan yang telah dua kali gagal membina rumah tangga ini tetap saja diburu mahasiswanya untuk sekedar foto bersama.
"Ada mahasiswa yang datang ke saya dan bilang mau foto bareng saya karena ibunya ngefans sama saya, biasanya mereka minta usai jam kuliah selesai," cerita dia.
3. Farhan Sadar Suka Mengajar