Suara.com - Miris dengan perkembangan lagu anak-anak yang dianggap tak mendidik, penyanyi senior Titiek Puspa menciptakan 9 lagu anak-anak. Lagu-lagu tersebut rencananya akan dirilis pada Januari tahun mendatang.
Salah satu lagu anak yang diciptakannya berjudul Aku Bangga Jadi Anak Indonesia. Lagu ini dibawakan sepuluh anak asuhnya yang tergabung dalam grup "Duta Cinta".
"Saya merasa berhutang pada negeriku, pada Tuhan. Saya diberi kemampuan untuk bisa menulis lagu oleh Tuhan, lalu saya melihat bahwa anak-anak Indonesia tidak mendapatkan asupan lagu yang mereka butuhkan. Jadi saya buat lagu ini spesial untuk anak-anak Indonesia," tuturnya.
Grup anak "Duta Cinta" binaan Eyang Titiek ini tidak hanya menampilkan lagu bertema cinta Indonesia, namun juga dipadukan dengan koreografi energik khas anak-anak.
Rencananya, grup ini akan diperkenalkan pertama kali ke publik pada acara perayaan Satu Tahun Galeri Indonesia Kaya 4 Oktober mendatang.