Suara.com - Film Batman vs Superman baru akan diputar pada 2010. Saat ini, pengambilan gambar film lanjutan dari Man of Steel itu tengah berlangsung.
Sutradara Zack Snyder memberikan bocoran tentang batmobile yang akan dipakai dalam film tersebut. Lewat akun Twitternya, @ZackSnyder, dia mengunggah foto batmobile dengan komentar: Inilah gambar yang asli dari batmobile.
Sekilas, batmobil tersebut tidak berbeda jauh dengan yang digunakan Batman dalam trilogi the Dark Knight. Namun, Snyder tidak merinci perbedaan batmobile di film Batman vs Superman dengan yang digunakan dalam trilogi the Dark Knight.
Gambar batmobile yang dibocorkan oleh Snyder adalah mobil tempur dengan dua roda besar di kanan dan kiri serta senjata di bagian tengahnya. Kemungkinan besar, batmobile itu bisa bermetamorfosa menjadi motor tempur seperti yang dilakukan Batman dalam The Dark Knight.
Batman vs Superman merupakan lanjutan dari Man of Steel yang meraih sukses besar beberapa waktu lalu. Warner Bros tetap memasang Henry Cavill sebagai Superman dan Ben Afleck sebagai pemeran Batman. (Variety)